KemenPPPA-Kemensos bentuk tim atasi masalah sosial perempuan dan anak

3 weeks ago 6

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menggandeng Kementerian Sosial untuk membentuk tim yang bekerja menyelesaikan permasalahan sosial yang menyangkut perempuan dan anak.

"Kami akan melakukan kerja bersama untuk memetakan kondisi di lapangan khususnya yang terkait dengan perempuan dan anak untuk kita menyelesaikannya bersama-sama," kata Menteri PPPA Arifah Fauzi di Jakarta, Senin.

Hal itu dikatakannya usai audiensi dengan Menteri Sosial Saifullah Yusuf.

Arifah Fauzi menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi antar kementerian/lembaga dalam mengatasi isu-isu perempuan dan anak.

"Membangun sinergi, kolaborasi, dan kerja sama dengan Kementerian Sosial karena banyak hal, program, atau garapan dari Kementerian Sosial yang beririsan dengan program kami dari KemenPPPA," katanya.

Sementara Menteri Sosial Saifullah Yusuf menambahkan keduanya juga membicarakan mekanisme kerja tim.

"Pembuatan mekanisme kerja di mana kami berdua telah membentuk tim yang bekerja kurang lebih satu bulan," katanya.

Nantinya kedua kementerian akan menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk mempererat kerja sama kedua belah pihak dalam menyelesaikan persoalan-persoalan sosial yang menyangkut perempuan dan anak.

"Setelah itu nanti kami tuangkan dalam bentuk MoU," kata Saifullah Yusuf.

Sebelumnya, Arifah Fauzi juga telah melakukan audiensi dengan Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti pada Kamis (2/1).

Audiensi tersebut untuk memperkuat sinergi kedua belah pihak dalam mencegah dan menangani kekerasan terhadap anak di lingkungan pendidikan.

Baca juga: Cegah kekerasan di lingkup pendidikan MenPPPA temui Menteri Dikdasmen
Baca juga: Menteri PPPA ingatkan orang tua tanamkan nasionalisme pada anak

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Riza Mulyadi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |