Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita menarik dari kanal lifestyle, tekno, otomotif dan hiburan pada Jumat (17/10) masih dapat dibaca kembali dari psikolog klinis bagikan beberapa kiat guna mencegah stres pada anak hingga Digimap ungkap antusiasme tinggi pelanggan usai peluncuran perdana iPhone 17 di Indonesia.
Berita selengkapnya dapat Anda simak pada tautan berikut:
Kiat mencegah stres pada anak dengan bermain-istirahat-belajar
Anak-anak sekolah berisiko mengalami kelelahan fisik, mental dan emosional karena mereka kerap menghadapi tekanan akademik hingga tuntutan ekstrakurikuler yang meningkatkan stres.
Penulis "I Want to Die But I Want to Eat Tteokbokki" meninggal dunia
Penulis buku populer berjudul "I Want to Die But I Want to Eat Tteokbokki" Baek Se Hee dikabarkan meninggal dunia pada usia ke-35 tahun.
AUDI E5 Sportback dipesan 10.153 unit hanya dalam 30 menit
SAIC Audi mengumumkan pihaknya menerima 10.153 pesanan AUDI E5 Sportback, hanya dalam 30 menit setelah diluncurkan.
Film Garin Nugroho dapat 3 nominasi di Asia Pacific Screen Awards
Film karya Garin Nugroho berjudul “Samsara” mendapat tiga nominasi pada Asia Pacific Screen Awards ke-18 yang akan digelar pada 27 November mendatang di Goaldcoast, Australia.
iPhone 17 mulai dijual di Indonesia, Digimap catat antusiasme tinggi
Antusiasme tinggi terlihat dalam peluncuran perdana iPhone 17 di Indonesia yang digelar Digimap, Apple Premium Partner, di Grand Indonesia, Jakarta, Jumat. Seri terbaru itu mencakup iPhone 17, iPhone 17 Pro, iPhone 17 Pro Max, dan iPhone Air.
Pewarta: Farhan Arda Nugraha
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025
Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.