Jakarta (ANTARA) - Sejumlah berita humaniora sepekan yang masih menarik untuk dibaca, mulai dari kecelakaan beruntun di Tol Cipularang karena pengereman truk hingga peluncuran Data Tunggal Sosial Ekonomi.
1. Kecelakaan beruntun di Tol Cipularang karena pengereman truk
Kecelakaan beruntun melibatkan tiga kendaraan di ruas Tol Cipularang KM 91+800 karena truk mengalami masalah pengereman, kata Senior Manager Representative Office 3 Jasa Marga Metropolitan Tollroad Regional Division Agni Mayvinna.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
2. Mendiktisaintek Brian tegaskan tak ada kenaikan UKT bagi mahasiswa
Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) RI Brian Yuliarto menegaskan tidak ada kenaikan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) bagi mahasiswa.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
3. Cetak sejarah, Indonesia punya Data Tunggal Sosial Ekonomi
Indonesia akhirnya mencetak sejarah di era pemerintahan Presiden Prabowo dengan peluncuran data tunggal sosial ekonomi nasional (DTSEN) sebagai acuan baru bagi seluruh kementerian, lembaga maupun pemda terkait penyaluran bansos dan program pemberdayaan.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
4. Kemensos targetkan pencairan bansos tuntas sebelum Ramadhan
Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf mengatakan pencairan bantuan sosial (bansos) triwulan pertama tahun 2025 sudah hampir paripurna dan menargetkan rampung sebelum memasuki bulan Ramadhan pada awal bulan depan.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
5. Menko PM: DTSEN mulai digunakan kuartal kedua 2025
Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat (Menko PM) Muhaimin Iskandar mengatakan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) akan mulai digunakan pada kuartal kedua atau sekitar April 2025.
Berita selengkapnya bisa dibaca di sini
Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2025