BNPB: Logistik korban longsor di Cimahi - Ciamis Jabar sudah terpenuhi

1 week ago 7
sebagian warga yang sempat mengungsi mulai kembali ke rumah masing-masing

Jakarta (ANTARA) - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memastikan kebutuhan bantuan logistik untuk korban tanah longsor di Kota Cimahi dan Kabupaten Ciamis, Jawa Barat sudah terpenuhi secara proporsional.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari dalam keterangan yang dikonfirmasi di Jakarta, Rabu, mengatakan bahwa pemerintah daerah bersama dengan para relawan yang menyalurkan bantuan berupa barang kebutuhan pokok dan perlengkapan penunjang pengungsian itu kepada para korban terdampak di daerah masing-masing.

Berdasarkan data yang diterima BNPB diketahui jumlah korban tanah longsor yang melanda Kota Cimahi, Senin (7/4) pagi sebanyak 12 keluarga. Sementara bencana serupa yang melanda dua desa di Kecamatan Penawangan, Kabupaten Ciamis, Minggu (6/4) dengan jumlah korban yang terdampak secara keseluruhan 152 keluarga atau lebih dari 300 jiwa.

“Pemerintah setempat memastikan distribusi bantuan terus dilakukan,” kata dia.

Baca juga: Pemkab Ciamis libatkan tim PVMBG kaji tanah longsor di Panawangan

Baca juga: BPBD Ciamis sebut bencana longsor sebabkan empat rumah rusak

Dia mengungkapkan bahwa sembari menyalurkan bantuan logistik kepada para korban, tim petugas gabungan juga melangsungkan proses pendataan rumah terdampak tanah longsor.

Dalam hal ini diklasifikasikan mayoritas rumah mengalami kerusakan sedang-berat, khususnya di Desa Mekarbuana dan Sadapaingan, Kecamatan Penawangan, Kabupaten Ciamis yang paling terdampak.

“Di dua desa itu, ada sebanyak 81 keluarga yang terancam dan 59 keluarga terpaksa mengungsi ke tempat pengungsian yang lebih aman,” kata dia.

Abdul menilai reaksi cepat yang dilakukan tim petugas gabungan di bawah koordinasi BPBD Provinsi Jawa Barat patut diapresiasi karena kondisi terkini menunjukkan situasi dari daerah terdampak bencana sudah mulai terkendali.

Hal tersebut ditandai dengan adanya kesigapan dalam mendistribusikan bantuan logistik, mendirikan sejumlah dapur umum, mendata jumlah korban-dampak kerusakannya, hingga menormalisasi jalan penghubung antardesa yang tertimbun material longsor dengan bantuan alat berat.

“Aktivitas warga perlahan kembali normal. Di Ciamis, sebagian warga yang sempat mengungsi mulai kembali ke rumah masing-masing, kecuali mereka yang rumahnya mengalami kerusakan berat,” kata dia.

Baca juga: BPBD: Enam kecamatan di Ciamis terdampak banjir hingga pohon tumbang

Baca juga: KAI lakukan pola operasi memutar akibat belum amannya Ciamis-Manonjaya

Baca juga: Pemudik diingatkan waspadai pohon tumbang di jalur mudik Ciamis

Pewarta: M. Riezko Bima Elko Prasetyo
Editor: Budhi Santoso
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |