Jakarta (ANTARA) - Abraham Damar Grahita, kapten baru Satria Muda Pertamina, menyatakan siap menjalankan tugas memimpin timnya untuk menghadapi kompetisi Indonesia Basketball League (IBL) 2025, bersama dengan dua pemain senior lainnya, yaitu Avan Seputra dan Widyanta Putra Teja.
Satria Muda Pertamina mengumumkan tiga pemain yang akan memimpin timnya di musim IBL 2025, yaitu Abraham, Avan, dan Widyanta, untuk menggantikan kapten sebelumnya yakni Arki Dikania Wisnu yang kini sudah berseragam Dewa United Banten.
Abraham mengakui bahwa menjadi kapten bukanlah hal mudah, terutama karena ia menggantikan sosok kapten sebelumnya yang memiliki prestasi gemilang.
Baca juga: Satria Muda perkenalkan skuad untuk hadapi IBL 2025
"Pasti bukan tugas yang mudah apalagi pasti kan kapten sebelumnya akan dijadikan benchmark walaupun udah pergi. Tapi ya ini tantangan buat jadi pribadi yang lebih baik, buat meningkatkan legasi yang lebih, dan juga ya jadi pemain lebih baik," ujar Abraham di Jakarta, Rabu.
Abraham menambahkan bahwa ia bertekad memimpin rekan-rekannya untuk menjadi pemain yang lebih baik serta mencapai hasil yang diinginkan tim.
Mengenai tekanan mental sebagai kapten, Abraham menyadari bahwa perannya membutuhkan kesiapan luar biasa. "Saya menyadari belum jadi sempurna. Hal pertama yang saya lakukan dari diri sendiri. Baru setelah itu bantu teman-teman lainnya," katanya.
Abraham menjelaskan bahwa tim pelatih Satria Muda telah mendiskusikan keputusan ini dengan matang. "Saya yakin bahwa dari tim pelatih sudah berdiskusi dengan semua pihak," ungkapnya.
Baca juga: Pelatih Satria Muda ingin tingkatkan soliditas tim
Pebasket asal Bangka Belitung tersebut juga menekankan pentingnya memberikan kesempatan bagi pemain Satria Muda untuk memimpin.
"Sebenarnya di Satria Muda kita memberikan kesempatan dari siapa pun untuk memimpin. Kita enggak ingin bahwa cuma kapten saja yang bisa memimpin di lapangan, tapi juga ada kalanya kapten tidak ada di lapangan," jelasnya.
Menurut Abraham, standar kepemimpinan tersebut akan ditanamkan kepada seluruh pemain untuk saling memimpin diri mereka sendiri dan tim.
"Kita akan mencoba untuk mengeluarkan semua tersebut, standar tersebut ke teman-teman semua untuk bisa saling memimpin dirinya sendiri dan memimpin timnya sendiri," pungkasnya.
Baca juga: Satria Muda perkokoh manajemen tim dengan kerja sama sponsor
Pewarta: Aditya Ramadhan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025