Tim SAR evakuasi 20 penumpang motor mati mesin di Aru

2 days ago 4

Ambon (ANTARA) - Tim penyelamat unit siaga SAR Dobo bersama potensi SAR gabungan berhasil mengevakuasi 20 penumpang sebuah kapal motor yang mengalami mati mesin dan sempat kandas di sekitar Perairan Pulau Babi, Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku.

Kapal Motor kayu tersebut diketahui berlayar pada Rabu, (16/4) sekitar pukul 18:00 WIT dari Dobo menuju Desa Laininir dengan membawa penumpang sebanyak 20 orang.

"Namun, dalam perjalanan sesampai di sekitar perairan Pulau Babi, mesin kapal mengalami kerusakan dan hanyut hingga akhirnya kandas sekitar pukul 21.10 WIT," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Ambon, Maluku Muhamad Arafah di Ambon, Jumat malam.

Tim Rescue Unit Siaga SAR Dobo yang menerima informasi tersebut kemudian dikerahkan bersama Potensi SAR lainnya sekitar pukul 09:30 WIT menuju lokasi kejadian guna melaksanakan operasi SAR.

Baca juga: TNI AL evakuasi jenazah jurnalis yang alami laka laut di Maluku Utara

Baca juga: Polda Maluku Utara: Tim SAR gabungan terus cari kontributor Metro TV

"Lokasinya terletak pada koordinat 5°56'7.97"S - 134°10'4.67"E, jarak kurang lebih 16,28 Nautical Mile, dan Heading 201,05° arah Selatan dari Unit Siaga SAR Dobo," ucapnya.

Dua jam perjalanan, sekitar pukul 11:00 WIT tim SAR gabungan dan dua unit speedboat dari BPBD bersama Dishub Dobo berhasil tiba di Pulau Babi dan menemukan seluruh korban, enam diantaranya anak-anak dalam keadaan selamat di pesisir pantai pulau itu.

"Kapal Motor tersebut diketahui bertolak dari Dobo tanggal 16/4 kemarin malam dengan tujuan Desa Laininir," ujarnya.

Namun, akibat buruknya cuaca dan sesampai di Perairan Pulau Babi, mesin kapal mengalami kerusakan serta kandas pada Rabu malam, namun beruntung pada kejadian seluruh penumpang berhasil diselamatkan oleh nelayan setempat dan dibawa ke Pulau Babi.

"Alhamdulillah, pagi ini setelah kami terima informasinya dan dilakukan operasi SAR seluruh penumpang berhasil diselamatkan dan sudah dievakuasi ke Dobo dalam keadaan selamat," katanya menjelaskan.

Tadi siang sekitar pukul 12.27 WIT dua unit kapal dari BPBD dan Dishub Dobo berhasil tiba membawa 20 orang penumpang tersebut tiba di Dobo yang merupakan ibu kota kabupaten lalu sudah diserahkan kepada pihak keluarga.

Para penumpang yang berhasil selamat dan dievakuasi adalah Enggelina Kubelaborbir (23), Clarita Leiwakabessy (27), Dewi Unwakoly (33), Piter Djilarpoin (34), Putri Djilarpoin (8), Antonia M Djilarpoin (2), Sumarni (37), Sean (4), Josdiana Olong (57), dan Henderina Djilarpoin (45).

Kemudian, M. Kubela (83), Lili Garpenasi (36), Aldo Sabarlele (13), Anjela Djiparem (19), Aditya Haluruk (15), Jarga Haluruk (9), Faloria Rottie (40), Boby Haluruk (39), Epe Haluruk (3) serta Adrianus Djulalem (55).*

Baca juga: Basarnas kerahkan tim cari jurnalis TV korban kapal meledak di Ternate

Baca juga: Kepala Basarnas investigasi meledaknya kapal tewaskan tim SAR Ternate

Pewarta: Daniel Leonard
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |