Pedagang Keluhkan Akses Jalan di Pasar Tradisional Kotaagung Rusak Parah

2 weeks ago 20

19 Januari 2025 | Redaksi Rakyat News | 123 views

RAKYATNEWS.CO.ID, Tanggamus Para pedagang dan pengunjung pasar baru mengeluhkan jalan akses di kawasan Pasar Tradisional kotaagung Kabupaten Tanggamus rusak parah dan juga becek, Pada Minggu (19/01/2025).

Hingga saat ini jalan di kawasan Pasar tradisional kotaagung tersebut tak kunjung diperbaiki, padahal jalan ini merupakan salah satu fasilitas umum yang sering di lalui kendaraan roda dua dan pejalan kaki ketika hendak berbelanja.

Selain mengalami kerusakan yang sangat parah, jalan ini juga becek saat turun hujan sehingga dapat menggangu kelancaran aktifitas bagi masyarakat.

Salah seorang pedagang sayuran yang tidak mau disebut namanya mengatakan, dirinya berdagang sudah lama sekitar kurang lebih 8 tahun dari tahun 2018

“Sejak tahun 2018 omzet saya menurun pak, karena jalan rusak menuju ketempat saya berjualan, apalagi jalan di tempat saya berjualan sangat becek saat musim penghujan pak, sampai-sampai langganan saya juga pernah kesini, sekarang sudah tidak lagi, katanya malas karena kondisi jalan kurang bagus banyak batu-batu dan juga becek besar,” katanya.

Tak hanya itu, pedagang itu menambahkan, bahkan ada juga ibu-ibu bawa motor terjatuh di karenakan banyaknya batu-batu juga licin jalannya saat hujan turun.

“Karena jalannya rusak banyak batu-batu, juga licin sampai ada yang jatuh di jalan ini, saya sih berharap ada perbaikan dari pihak pengelola pasar,” katanya.

Sementara itu, Ar pedagang lainnya mengaku, dari tahun 2018-2025 akses jalan di kawasan Pasar tidak kunjung diperbaiki sampai saat ini.

“Ada sekitar 8 tahunan kondisi akses jalan di kawasan Pasar tradisional kotaagung ini seperti ini, kondisinya rusak. Saya sebagai pedagang sembako, mohon pada Kepala lurah Tradisional kotaagung mohon segera di perhatikan jalan tradisional pasar kotaagung dan juga segera diperbaiki,” harapannya (bow)

Read Entire Article
Rakyat news | | | |