Klasemen Liga Italia: Juventus gagal kembali ke empat besar

6 hours ago 4

Jakarta (ANTARA) - Juventus gagal kembali ke empat besar klasemen sementara seusai takluk dari Parma dengan skor 0-1 pada pekan ke-33 Liga Italia di Stadion Ennio Tardini, Parma, Kamis dini hari WIB.

Pada pertandingan ini Juventus terpaksa takluk dari Parma akibat gol semata wayang Mateo Pellegrino ketika waktu tambahan babak pertama, demikian catatan Serie A.

Juventus kini tertahan di peringkat kelima klasemen sementara Liga Italia dengan 59 poin dari 33 pertandingan, terpaut satu poin dari posisi empat besar.

Di sisi lain, kemenangan membuat Parma naik ke peringkat ke-15 klasemen sementara Liga Italia dengan 31 poin dari 33 laga, unggul enam poin dari zona degradasi.

Sementara itu, Fiorentina mendekati zona Eropa seusai menaklukkan Cagliari dengan skor 2-1 pada pekan ke-33 Liga Italia di Stadion Sardegna Arena, Cagliari, Kamis dini hari WIB.

Pada pertandingan ini sebenarnya Cagliari sempat unggul cepat melalui Roberto Piccoli, namun Fiorentina mampu membalikkan keadaan berkat gol Robin Gosens dan Lucas Beltran, demikian catatan Serie A.

Berkat kemenangan ini Fiorentina masih kokoh di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga Italia dengan 56 poin dari 33 pertandingan, berjarak tiga poin dari zona Eropa.

Di sisi lain, kekalahan membuat Cagliari tak beranjak dari peringkat ke-16 klasemen sementara Liga Italia dengan 30 poin dari 33 laga, unggul lima poin dari zona degradasi.

Berikut klasemen sementara Liga Italia setelah rampungnya pekan ke-33, Kamis(24/4) pukul 02.30 WIB:

No Tim Main SG Poin
1 Inter Milan 33 40 71
2 Napoli 33 27 71
3 Atalanta 33 36 64
4 Bologna 33 15 60
5 Juventus 33 18 59
6 Lazio 33 12 59
7 AS Roma 33 16 57
8 Fiorentina 33 18 56
9 AC Milan 33 13 51
10 Torino 33 1 43
11 Udinese 33 -12 40
12 Como 33 -5 39
13 Genoa 33 -11 39
14 Hellas Verona 33 -30 32
15 Parma 33 -13 31
16 Cagliari 33 -16 30
17 Lecce 33 -32 26
18 Venezia 33 -19 25
19 Empoli 33 -26 25
20 Monza 33 -32 15

Baca juga: Diincar klub-klub besar, Fabregas lebih pilih bertahan di Como

Baca juga: Jay Idzes sebut perjuangannya bersama Venezia "belum selesai"

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |