Jun Ji-hyun bagikan kiat rutinitas menjaga kebugaran

5 hours ago 4

Jakarta (ANTARA) - Aktris asal Korea Selatan, Jun Ji-hyun membagikan rutinitas yang dilakukannya dalam menjaga kebugaran tubuhnya.

Menurut laporan Korea Times, Jumat (7/11) waktu setempat, Jun Ji-hyun belakangan ini rutin melakukan olahraga seperti berlari dan boxing terutama di pagi hari tanpa sarapan.

“Saya bangun jam 6 pagi dan berolahraga dalam keadaan perut kosong. Saya sudah bilang ke keluargaku, selama saya bisa berolahraga, saya baik-baik saja,” kata Jun Ji-hyun.

Jun Ji-hyun mengaku menjalani olahraga setiap hari dengan pendekatannya telah berubah. Baginya, olahraga apa pun jenisnya sebagai sesuatu yang akan terus dipelajarinya sepanjang hidup.

“Dulu waktu muda, tujuanku adalah menurunkan berat badan. Tapi seiring bertambahnya usia, aku bisa merasakan pentingnya olahraga bagi tubuhku,” ujar dia.

Baca juga: Film terbaru Ryu Jun Yeol "Alien" rilis trailer perdana

Selain berolahraga, Jun Ji-hyun juga mengaku sangat memperhatikan terkait pola makanannya.

“Saya berolahraga dengan perut kosong dan baru makan siang sekitar jam 2 siang,” imbuhnya.

Jun Ji-hyun menambahkan bahwa makanannya sebagian besar berfokus pada protein, namun, tidak sepenuhnya menghindari karbohidrat sebagai usahanya memilih yang baik untuk tubuhnya.

“Biasanya saya makan telur, alpukat, dan sayuran untuk makan siang. Kalau ingin sedikit tambahan, saya makan yogurt Yunani,”

Bintang drama “The Legend of the Blue Sea” itu juga mengatakan bahwa dirinya jarang makan makanan pedas dan hampir tidak minum alkohol.

“Energi tubuhku biasanya menurun di malam hari, jadi saya biasanya makan malam sekitar jam 5 sore,” tutur dia.

Kini, Jun Ji-hyun akan segera kembali ke layar lebar lewat film “Colony” yang dijadwalkan rilis pada tahun 2026.

Baca juga: Jun Jong-seo akan bintangi film "Ballerina" di Netflix

Baca juga: Lima alasan drama Korea "Jirisan" tak boleh dilewatkan

Baca juga: Cerita Gianna Jun dan Ju Ji-hoon di balik layar drama "Jirisan"

Penerjemah: Sri Dewi Larasati
Editor: Mahmudah
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |