Hoaks! Video tentara China mendarat di bandara Manado pada awal Januari

1 day ago 5

Jakarta (ANTARA/JACX) – Sebuah video yang diunggah di Facebook pada 6 Januari menampilkan sejumlah orang berseragam militer turun dari pesawat, lalu dinarasikan seolah-olah “tentara China” mendarat di Bandara Sam Ratulangi, Manado.

Selain itu, dalam videonya juga dinarasikan China ingin membuka kantor polisi di Indonesia.

Berikut narasi dalam video tersebut:

“TENTARA CHINA TERANG – TERANGAN MENDARAT DI BANDARA SAM RATULANGI MANADO

NGAPAIN COBA TENTARA CHINA KE INDONESIA MAU PERANG APAH

Sangat mencurigakan”

Unggahan tersebut juga diberi narasi:

“Heboh China Tiongkok Buka Kantor Polisi Di Indonesia”

Namun, benarkah video tentara China mendarat di bandara manado pada awal Januari?

Unggahan video yang menarasikan tentara China mendarat di bandara manado pada awal Januari. Faktanya, video tersebut merupakan kepulangan pasukan Brimob Polri yang selesai menjalankan tugas dalam Operasi Satgas Damai Cartenz di Papua. (Facebook)

Penjelasan:

Berdasarkan penelusuran, klaim tersebut tidak benar.

Divisi Humas Polri telah mengklarifikasi bahwa video itu merupakan rekaman kepulangan pasukan Brimob Polri yang selesai menjalankan tugas dalam Operasi Satgas Damai Cartenz di Papua, bukan kedatangan tentara China.

Video serupa juga pernah beredar sebelumnya dan sudah pernah diklarifikasi di sini

Dengan demikian, narasi yang menyebut tentara China mendarat di Manado pada awal Januari 2026 dan akan membangun kantor polisi di Indonesia merupakan hoaks.

Klaim: Video tentara China mendarat di bandara manado pada awal Januari

Pewarta: Tim JACX
Editor: M Arief Iskandar
Copyright © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |