Finnet salurkan bantuan kemanusiaan untuk korban bencana di Sumatera

1 day ago 3

Jakarta, DKI Jakarta (ANTARA) - PT Finnet Indonesia (Finpay), anak usaha TelkomGroup, menyalurkan bantuan kemanusiaan senilai lebih dari Rp180 juta kepada masyarakat terdampak bencana di sejumlah wilayah Sumatera sejak akhir Desember 2025.

Head Of Corporate Affair & GCG Implementation PT Finnet Indonesia (Finpay), Sulistio Eko Putranto dalam siaran pers diterima Antara, Rabu, mengatakan bantuan disalurkan melalui program Finnet Peduli Kemanusiaan dan bersumber dari dana tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) serta partisipasi karyawan Finnet Indonesia.

Penyaluran bantuan dilakukan di beberapa daerah terdampak bencana, antara lain Provinsi Sumatra Barat, Aceh, dan Sumatra Utara, dengan tujuan mendukung pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat sekaligus mempercepat pemulihan setelah bencana.

Baca juga: Finnet siagakan layanan pembayaran digital selama libur Nataru

Baca juga: Finnet Indonesia dukung transformasi digital dalam transaksi keuangan

Dalam pelaksanaannya, Finnet berkoordinasi dengan pemerintah daerah, perangkat desa, serta relawan setempat untuk memastikan bantuan disalurkan secara aman, transparan, dan tepat sasaran.

Tim CSR dan perwakilan karyawan Finnet juga terlibat langsung dalam proses distribusi di lapangan.

Perwakilan PT Finnet Indonesia (Finpay) bersama unsur pemerintah daerah dan relawan menyalurkan bantuan kebutuhan pokok kepada masyarakat terdampak bencana di salah satu wilayah di Sumatra, akhir Desember 2025. ANTARA/HO-Finnet Indonesia

Sepanjang akhir Desember 2025, Finnet telah menyalurkan bantuan kebutuhan pokok kepada warga terdampak di Kelurahan Banda Gadang, Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, Sumatra Barat.

Penyaluran bantuan tersebut dilakukan bersama unsur pemerintah setempat.

Camat Nanggalo Mimien Halida mengapresiasi kepedulian Finnet terhadap masyarakat terdampak bencana di wilayahnya.

"Kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Bantuan ini sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari sekaligus memberikan semangat di tengah proses pemulihan," katanya.

Baca juga: BPKH-Finnet perkuat transformasi digital layanan keuangan haji-umrah

Rangkaian penyaluran bantuan berlanjut pada 29 Desember 2025 di Desa Beuringen dan Desa Meunasah Mancang, Kecamatan Meurah Dua, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh. Penyaluran bantuan dikoordinasikan bersama perangkat desa dan pengelola posko setempat agar tepat sasaran.

Selanjutnya, pada 30 Desember 2025, Finnet menyalurkan bantuan kemanusiaan di Kota Medan, Sumatera Utara, melalui Posko Relawan Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Sumatra Utara.

Bantuan tersebut selanjutnya didistribusikan ke sejumlah daerah terdampak di wilayah Sumatera Utara, antara lain Kabupaten Humbang Hasundutan, Tapanuli Selatan, Tapanuli Utara, Tapanuli Tengah, dan Kota Sibolga.

Sekretaris Kwarda Pramuka Sumatera Utara Boby Indra Prayoga berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terdampak.

"Semoga bantuan ini dapat membantu pemenuhan kebutuhan pokok dan kebutuhan mendesak masyarakat di wilayah terdampak," ujarnya.

Melalui program Finnet Peduli Kemanusiaan, Finnet Indonesia menegaskan komitmennya untuk berperan aktif dalam kegiatan sosial dan kemanusiaan serta mendukung pemulihan masyarakat setelah bencana di berbagai daerah.

Pewarta: Destyan H. Sujarwoko
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |