Daftar bacaan surat pendek imam Shalat Tarawih dan Witir 23 rakaat

4 hours ago 3

Jakarta (ANTARA) - Menjelang bulan suci Ramadan, banyak imam masjid yang mulai mempersiapkan diri untuk memimpin shalat Tarawih dan Witir. Persiapan ini mencakup berbagai aspek, mulai dari menjaga kesehatan, memperdalam pemahaman terhadap bacaan shalat, hingga mengatur jadwal dan pola ibadah agar tetap konsisten sepanjang bulan Ramadan.

Salah satu hal yang penting dalam persiapan ini adalah menentukan bacaan surat yang akan digunakan dalam shalat Tarawih dan Witir. Shalat Tarawih dan Witir, yang biasa dilaksanakan dengan total 23 rakaat, membutuhkan kelancaran dalam bacaan agar jamaah tetap khusyuk.

Oleh karena itu, imam sering memilih surat-surat pendek yang mudah dihafal dan sesuai dengan kemampuan jamaah. Pemilihan surat ini juga membantu menjaga ketenangan dan keseimbangan dalam pelaksanaan shalat, sehingga tidak terlalu lama atau terlalu singkat.

Untuk memudahkan para imam dan jamaah, berikut adalah daftar bacaan surat pendek yang dapat dijadikan panduan dalam shalat Tarawih dan Witir. Dengan adanya panduan ini, diharapkan pelaksanaan ibadah selama bulan Ramadan dapat berjalan lebih lancar, khusyuk, dan memberikan manfaat spiritual yang lebih besar bagi seluruh jamaah.

Baca juga: Singkat atau lama, bagaimana Tarawih sebaiknya ditunaikan?

Bacaan surat pendek Shalat Tarawih (20 Rakaat)

Bacaan Shalat Tarawih 1

Surat Al-Fatihah dan Al-Ashr (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 2

Surat Al-Fatihah dan At-Takatsur (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 3

Surat Al-Fatihah dan Al-Fil (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 4

Surat Al-Fatihah dan Al-Humazah (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 5

Surat Al-Fatihah dan Quraisy (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 6

Surat Al-Fatihah dan Al-Ma’un (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 7

Surat Al-Fatihah dan Al-Kautsar (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Baca juga: Niat dan cara shalat tarawih di rumah selama bulan Ramadhan

Bacaan Shalat Tarawih 8

Surat Al-Fatihah dan Al-Kafirun (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 9

Surat Al-Fatihah dan An-Nashr (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan Shalat Tarawih 10

Surat Al-Fatihah dan Al-Lahab (rakaat pertama)

Surat Al-Fatihah dan Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Bacaan surat pendek Shalat Witir (3 Rakaat)

Surat Al-A’la (rakaat pertama)

Surat Al-Ikhlas (rakaat kedua)

Surat Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas (rakaat ketiga).

Pembagian bacaan surat pendek ini dirancang untuk memudahkan imam dalam memimpin shalat Tarawih dan Witir, serta membantu jamaah dalam mengikuti rangkaian ibadah dengan khusyuk.

Selain itu, pemilihan surat-surat pendek ini mempertimbangkan kemudahan hafalan dan pemahaman makna bagi jamaah. Diharapkan dengan panduan ini, pelaksanaan shalat Tarawih dan Witir selama bulan Ramadan dapat berjalan lancar dan penuh berkah.

Baca juga: Sejarah awal umat Islam menjalankan Shalat Tarawih

Baca juga: Tarawih perdana Ramadhan 1446 H, ribuan jamaah padati Masjid Istiqlal

Pewarta: M. Hilal Eka Saputra Harahap
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |