Begini cara memisahkan tulang ceker ayam agar mudah diolah

2 hours ago 2

Jakarta (ANTARA) - Ceker ayam menjadi salah satu makanan favorit banyak orang, terutama ketika diolah sebagai camilan. Namun, proses pengolahannya sering kali membutuhkan waktu lebih lama karena harus membuat bagian tulangnya terpisah dengan sempurna.

Memisahkan tulang pada ceker memang bisa dibilang gampang-gampang susah. Tekstur kulit ceker yang kenyal kerap menjadi tantangan ketika mencoba memisahkannya dari tulangnya.

Meski begitu, ada cara yang dapat mempermudah proses tersebut. Berikut beberapa langkah untuk mengeluarkan tulang ceker ayam di rumah yang dapat Anda coba, dirangkum dari berbagai sumber.

Cara memisahkan tulang ceker ayam

1. Cuci ceker hingga bersih

Sebelum memulai proses pemisahan tulang, potong terlebih dahulu bagian kuku ceker ayam hingga rapi. Selanjutnya, cuci ceker di bawah air mengalir sampai benar-benar bersih.

2. Rebus ceker ayam

Setelah dicuci, rebus ceker dalam panci berisi air. Proses perebusan sekitar 20–25 menit akan membuat tekstur ceker lebih empuk sehingga lebih mudah dipisahkan dari tulangnya sekaligus membantu mengurangi bau amis.

3. Rendam dalam air es

Ketika perebusan selesai, masukkan ceker yang masih panas ke dalam wadah berisi es. Perendaman selama kurang lebih 1–2 jam bertujuan membuat kulit dan daging pada ceker mengembang sehingga pemisahan tulang menjadi lebih mudah.

4. Mulai memisahkan kulit dari tulang

Setelah cukup direndam, ceker biasanya sudah lebih lentur untuk dipisahkan. Sayat bagian atas ceker hingga ke ujung jari secara perlahan agar struktur jari tetap utuh dan tidak mudah patah.

5. Pisahkan dan kelompokkan bagian-bagiannya

Jika bagian kulit dan tulangnya sudah terlepas, pisahkan keduanya agar lebih mudah saat digunakan dalam pengolahan selanjutnya. Lakukan secara hati-hati untuk mendapatkan hasil yang rapi dan sesuai keinginan.

Itulah beberapa langkah sederhana yang dapat Anda terapkan untuk memisahkan tulang pada ceker ayam secara lebih praktis di rumah. Dengan teknik yang tepat, Anda bisa mengolah ceker menjadi camilan ataupun hidangan favorit keluarga tanpa harus kerepotan saat mempersiapkannya.

Baca juga: Nurman ubah kulit ceker ayam jadi sepatu

Baca juga: Mahasiswa Brawijaya ciptakan pelembab dari ceker ayam

Baca juga: Skandal ceker ayam gemparkan publik China

Pewarta: Sean Anggiatheda Sitorus
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |