Banda Aceh (ANTARA) - Wakil Menteri Koperasi Ferry Juliantono meminta pelaksanaan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) Pembentukan Koperasi Merah Putih (KMP) di Aceh dapat diselesaikan selambat-lambatnya hingga akhir Mei 2025.
"Insyaallah akhir bulan Mei ini akan dilaksanakan seluruh musyawarah desa khusus di seluruh desa di Aceh," katanya di Banda Aceh, Kamis (22/5).
Dia mengatakan hal itu di sela-sela peluncuran percepatan Musdesus Pembentukan KMP oleh seluruh desa se-Aceh di Balai Meuseuraya Aceh, Banda Aceh.
Dirinya mengatakan kedatangan bersama Wamendagri Bima Arya ke Aceh untuk melakukan sosialisasi terkait dengan pembentukan Koperasi Merah Putih tersebut.
"Pak Gubernur Aceh Muzakir Manaf sudah menyampaikan untuk membantu mendorong percepatan pembentukan 6.500 desa atau gampong di Aceh," ujarnya.
Baca juga: Mendes PDT ingatkan kepala daerah kawal koperasi merah putih
Ia optimistis dengan dukungan gubernur, Aceh bisa menyelesaikan musdesus pada akhir Mei 2025 sehingga bisa langsung dilaksanakan proses pembentukan badan hukum KMP di setiap desa dan kelurahan.
"Insyaallah kami diberi amanat dan dengan dukungan semuanya, diharapkan musdesus bisa terlaksana di akhir Mei untuk 6.500 desa," katanya.
Dalam kesempatan ini, dirinya juga menegaskan bahwa kegiatan KMP nantinya bisa dilaksanakan sesuai potensi desa masing-masing, tidak harus pada aktivitas yang telah ditetapkan pemerintah pusat.
"Boleh mengembangkan kegiatan koperasinya sesuai potensi daerah, tidak hanya yang telah ditentukan oleh pemerintah saja. Misal peternakan, bisa dikembangkan di luar kegiatan utama yang ditetapkan," ujarnya.
Gubernur Aceh Muzakir Manaf menyatakan sejauh ini musdesus di Aceh baru terlaksana di 761 gampong, sedangkan 70 gampong telah
menyelesaikan badan hukum koperasi tersebut.
Ia menegaskan masyarakat Aceh antusias menyambut program ini sehingga seluruh jajaran pemerintah daerah harus bergerak bersama menyukseskan dengan mengangkat potensi lokal, seperti pertanian, perikanan, dan pariwisata.
"Kami juga berharap pemerintah pusat terus memberikan dukungan dan pendampingan agar tujuan besar ini dapat terwujud," demikian Muzakir Manaf.
Baca juga: Koperasi Merah Putih jadi solusi agar masyarakat tak terjerat pinjol
Baca juga: Koperasi MP di Aceh bisa menyesuaikan dengan Qanun LKS
Pewarta: Rahmat Fajri
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2025