Slot: Liverpool beruntung tak kebobolan gol dari PSG di babak pertama

5 hours ago 1
Saya pikir mereka adalah tim yang jauh lebih baik hari ini, terutama di babak pertama, mereka memiliki banyak peluang terbuka, tiga atau empat peluang besar, besar, besar

Jakarta (ANTARA) - Pelatih Liverpool Arne Slot mengatakan timnya sangat beruntung tidak kebobolan gol dari Paris Saint-Germain (PSG) di babak pertama setelah tim berjuluk Les Parisiens itu bertubi-tubi mengancam gawang Alisson Becker.

PSG menciptakan tiga peluang besar pada babak pertama yang semuanya gagal tercipta gol. Mereka juga sempat mencetak gol melalui Khvicha Kvaratskhelia pada menit ke-22, namun gol ini sesaat kemudian dianulir Video Assistant Referee (VAR) karena offside.

“Saya pikir jika kami bermain imbang di sini, kami pasti sudah beruntung, itu jelas bagi semua orang. Saya pikir mereka adalah tim yang jauh lebih baik hari ini, terutama di babak pertama, mereka memiliki banyak peluang terbuka, tiga atau empat peluang besar, besar, besar,” kata Slot, dikutip dari laman resmi klub, Kamis.

Baca juga: Harvey Elliott bawa Liverpool tekuk PSG di kandangnya

Setelah bermain sangat buruk di babak pertama, Slot mengubah permainan timnya pada babak kedua. Perubahan ini sedikit membuat permainan The Reds lebih baik.

Slot mengatakan perubahan ini berhasil meredam serangan-serangan PSG karena mereka hanya mampu menciptakan tembakan dari luar kotak penalti.

“Kami sedikit mengubah cara kami menekan di babak kedua dibandingkan dengan babak pertama. Di babak pertama, mereka memiliki tiga atau empat peluang terbuka, jadi satu lawan satu dan umpan silang yang melambung di atas mistar gawang,” ucap pelatih asal Belanda itu.

Pada pertandingan ini, Liverpool keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal Liverpool dicetak oleh pemain yang menggantikan Mohamed Salah, Harvey Elliot, pada menit ke-87 setelah memanfaatkan assists sesama pemain pengganti Darwin Nunez.

Baca juga: Luis Enrique sudah siapkan strategi untuk hadapi Liverpool

Satu gol dari satu tembakan tepat sasaran membuat Slot mengatakan dirinya sangat puas dengan hasil ini, terlepas performa mereka yang sangat buruk sepanjang laga.

Kedua tim kembali akan bertemu pada leg kedua di Anfield pada pekan depan, Rabu (12/3) pukul 03.00 WIB. Untuk mengunci kelolosan ke perempat final, Slot menyebut Liverpool membutuhkan dukungan penuh para penggemar pada leg kedua.

“Saya pikir Paris Saint-Germain mengambil banyak hal positif terhadap pertandingan yang akan kami mainkan dalam seminggu. Tetapi saya dapat memberi tahu Anda, mereka tidak hanya akan bermain melawan kami, mereka juga akan bermain melawan penggemar kami, dan kami benar-benar membutuhkan mereka,” tutup dia.

Baca juga: Enrique sebut laga melawan Liverpool ajang pembuktian dari PSG

Baca juga: Cody Gakpo diragukan tampil bersama Liverpool saat jumpa PSG

Pewarta: Zaro Ezza Syachniar
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |