Ini amalan ibadah yang bisa dikerjakan saat malam Isra Miraj

2 hours ago 2

Jakarta (ANTARA) - Umat Islam di Indonesia tengah memasuki salah satu momentum spiritual dalam kalender Hijriyah, yakni malam sebelum Isra Miraj, yang diperingati 26 Rajab atau 15 Januari 2026.

Peristiwa Isra Miraj merujuk pada perjalanan agung Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem, yang dilanjutkan dengan kenaikan hingga Sidratul Muntaha untuk menerima perintah shalat lima waktu.

Malam sebelum Isra Miraj menjadi salah satu waktu untuk penguatan iman dan kesempatan untuk memperbanyak pahala ibadah.

Walaupun tidak ada ketetapan ibadah khusus yang wajib dilakukan menurut syariat, terdapat beberapa anjuran amal saleh untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT pada malam istimewa ini.

Baca juga: Menag RI sebut Isra Miraj momentum tingkatkan kualitas spritual

1. Shalat sunnah

Salah satu amalan yang dianjurkan adalah melaksanakan shalat sunnah. Shalat sunnah yang bisa dilakukan, seperti shalat Rawatib yang dilakukan sebelum dan sesudah shalat wajib, Dhuha, Hajat, Tasbih, dan Tahajud setelah tidur sebagian malam atau setelah sholat Isya hingga sebelum sholat Subuh.

Ibadah sunnah ini niscaya dapat memberikan ketenangan batin, berdoa, dan mencari ampunan dari Allah SWT dengan lebih khusyuk.

2. Shalat sunnah Lailatul Miraj

Walaupun tidak termasuk kewajiban, banyak umat Islam menghidupkan malam Isra Miraj dengan melakukan shalat sunnah yang disebut Lailatul Miraj atau sholat sunnah malam Rajab.

Melansir beberapa sumber, tata cara sholat sunnah malam ini terdiri dari 12 rakaat dan 6 kali salam, yang dilakukan setelah sholat Maghrib atau Isya.

Bacaan dalam setiap rakaatnya meliputi surat Al-Fatihah dan surat pendek, seperti Al-Ikhlas, yang dilanjutkan dengan dzikir serta doa.

Niat shalat Lailatul Miraj

أُصَلِّي سُنَّةَ لَيْلَةِ الْمِعْرَاجِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ لِلَّهِ تَعَالَى

Ushalli sunnata lailatil miraji rakataini mustaqbilal qiblati lillahi taalaa

Arti: Aku berniat sholat sunnah malam Miraj dua rakaat dengan menghadap kiblat karena Allah ta'ala.

Baca juga: Jelang Isra Miraj 2026, ini alasan pentingnya menunaikan shalat

3. Membaca Al-Quran

Membaca dan merenungkan isi Al-Quran pada malam sebelum Isra Miraj juga termasuk amalan yang sangat dianjurkan.

Bacaan ayat suci ini dapat menjadi sarana untuk merenungkan makna ayat-ayat Allah SWT, memperdalam pemahaman agama, dan menyucikan hati serta pikiran.

4. Dzikir, doa, dan istighfar

Saat malam Isra Miraj, umat Muslim dapat memperbanyak dzikir, seperti bacaan “Subhanallah”, “Alhamdulillah”, dan “Allahu Akbar”.

Kemudian, juga dianjurkan untuk melakukan istighfar secara rutin pada malam tersebut, sebagai pemohonan ampun kesalahan di masa lalu dan niat memperbaiki diri ke arah yang lebih baik.

Selain memanjatkan doa terkait hajat yang diinginkan, umat Muslim bisa membaca doa dari Syekh Muhammad bin Abdullah bin Hasan al-Halabi al-Qadiri, melansir NU Online.

اللهم إِنِّي أَسْأَلُكَ بِمُشَاهَدَةِ أَسْرَارِ الْمُحِبِّيْنَ، وَبِالْخَلْوَةِ الَّتِي خَصَّصْتَ بِهَا سَيِّدَ الْمُرْسَلِيْنَ حِيْنَ أَسْرَيْتَ بِهِ لَيْلَةَ السَّابِعِ وَالْعِشْرِيْنَ أَنْ تَرْحَمَ قَلْبِيَ الْحَزِيْنَ وَتُجِيْبَ دَعْوَتِيْ يَا أَكْرَمَ الْأَكْرَمِيْنَ

Allāhumma innī as’aluka bi musyāhadati asrāril muhibbīn, wa bil khalwatil latī khashshashta bihā sayyidal mursalīn hīna asraita bihī lailatas sābi’i wal ‘isyrīn an tarhama qalbiyal hazīna wa tujība da‘watī yā akramal akramīn.

Artinya, “Ya Allah, dengan keagungan diperlihatkannya rahasia-rahasia orang-orang pecinta, dan dengan kemuliaan khalwat (menyendiri) yang hanya Engkau khususkan kepada pimpinan para rasul, ketika Engkau memperjalankannya pada malam 27 Rajab, sungguh aku memohon kepada-Mu agar Kau merahmati hatiku yang sedih dan Kau mengabulkan doa-doaku, wahai Yang Maha Memiliki kedermawanan.”

5. Sedekah amal kebaikan

Amalan lain yang bisa dikerjakan adalah bersedekah kepada yang membutuhkan. Sedekah bukan hanya memberi materi, tetapi juga bisa memberikan bantuan kebaikan.

Amalan ini dapat untuk memperluas pahala di hari Isra Miraj, sekaligus memperkuat ikatan persaudaraan terhadap sesama.

Baca juga: Isra Mikraj, Menag ajak umat peduli alam dan sosial lewat nilai Shalat

Baca juga: Okupansi penumpang di KAI Daop Jember naik menjelang libur Isra Miraj

Pewarta: Putri Atika Chairulia
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |