Gervonta Davis pertaruhkan juara kelas ringan WBA saat hadapi Roach

4 hours ago 1
Lamont akan datang dengan kemampuan terbaiknya, saya akan memberikan yang terbaik, dan kami akan memberi para penggemar sebuah pertunjukan

Jakarta (ANTARA) - Juara kelas ringan World Boxing Association (WBA) Gervonta Davis bakal mempertaruhkan gelar juara saat menghadapi Lamont Roach Jr di Barclays Center, New York, pada Minggu (2/3) WIB.

"Saya sangat senang pertarungan ini terjadi di New York, di sinilah akar tinju berada," kata Presiden WBA Gilberto Jesús Mendoza dalam konferensi pers menjelang pertandingan yang dilaporkan WBA melalui laman resmi asosiasi itu yang dipantau di Jakarta, Sabtu.

Mendoza juga memberikan pendapatnya mengenai pertarungan Davis dengan Roach, dengan memuji kedua petinju.

Baca juga: WBA beri izin khusus bagi Lamont Roach rebut gelar kelas ringan

Menurutnya, Gervonta Davis adalah petarung pound-for-pound terbaik di dunia tinju WBA saat ini dan Lamont Roach Jr. juga merupakan juara WBA di kelas 130 pon serta memiliki banyak hal untuk dibuktikan di dalam ring.

"Kedua pria tersebut adalah pejuang yang bekerja keras," kata Mendoza juga menyoroti rivalitas mereka yang sudah berlangsung sejak masa amatir mereka.

Roach yang penuh percaya diri, menyampaikan pesan yang jelas kepada Davis bahwa ia akan datang dengan kekuatan besar.

"Saya akan datang dengan peralatan saya dan percayalah ini adalah peralatan yang besar," katanya.

Baca juga: Setelah 64 tahun, tinju profesional WBA kembali ke Kuba

Juara divisi super featherweight juga berterima kasih pada Davis atas kesempatan yang diberikannya, sebelum mengeluarkan pernyataan dengan sebuah pernyataan tegas: "Kami akan berdansa pada Sabtu malam".

Menanggapi pernyataan itu, Davis bersikap tenang dan mengakui bakat Roach serta memastikan tetap tetap fokus pada persiapan untuk menghadapi laga yang luar biasa itu.

"Lamont akan datang dengan kemampuan terbaiknya, saya akan memberikan yang terbaik, dan kami akan memberi para penggemar sebuah pertunjukan," katanya.

Baca juga: Huang hadapi Chomart untuk rebut juara kelas bulu super WBA Asia Timur

Pewarta: Aloysius Lewokeda
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |