Daop Bandung jual 67.410 kursi tambahan selama libur Isra Mikraj

3 hours ago 2

Bandung, Jawa Barat (ANTARA) - PT KAI Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung menyediakan 67.410 tempat duduk tambahan guna mengantisipasi lonjakan penumpang pada periode libur panjang peringatan Isra Mikraj 1447 Hijriah selama 15-19 Januari 2026.

Manajer Humas KAI Daop 2 Bandung Kuswardojo, di Bandung, Jabar, Kamis, menjelaskan langkah antisipatif ini diambil menyusul tingginya minat masyarakat melakukan perjalanan jarak jauh ke kota-kota favorit selama libut panjang awal 2026 ini.

Dia menegaskan bahwa KAI tidak hanya mengandalkan jadwal reguler, tetapi juga melakukan manuver penambahan kapasitas pada rangkaian kereta api yang memiliki tingkat okupansi tertinggi.

"Untuk mengakomodasi kebutuhan pelanggan pada libur panjang Isra Mikraj, KAI Daop 2 Bandung telah menyiapkan operasional KA secara optimal, termasuk penambahan rangkaian pada KA tertentu guna meningkatkan kapasitas angkut. Kami mengimbau masyarakat untuk merencanakan perjalanan sejak dini agar dapat memperoleh tiket sesuai jadwal yang diinginkan," ujar Kuswardojo.

Dalam strategi operasinya, Daop 2 Bandung mengandalkan 25 perjalanan KA reguler setiap harinya. Namun, guna memberikan kenyamanan lebih bagi segmen menengah ke atas dalam periode libur kali ini, KAI secara khusus menyisipkan dua kereta kelas eksekutif tambahan pada sejumlah jadwal keberangkatan strategis.

Rangkaian tambahan tersebut disematkan pada KA (68) Malabar untuk jadwal keberangkatan 15, 16, 17, dan 18 Januari 2026.

Selain itu, KA (135) Parahyangan juga mendapatkan tambahan kapasitas untuk keberangkatan 17, 18, dan 19 Januari 2026.

Secara akumulatif, ketersediaan 67.410 kursi ini diproyeksikan mampu meredam kepadatan penumpang di stasiun-stasiun wilayah Daop 2 Bandung.

KAI juga mengingatkan masyarakat untuk beralih ke transaksi digital melalui aplikasi Access by KAI demi menghindari antrean di loket fisik. Calon penumpang diminta hadir lebih awal di stasiun guna mengantisipasi kepadatan akses menuju stasiun serta memastikan proses verifikasi dokumen dan jadwal keberangkatan berjalan tanpa kendala.

Komitmen pelayanan ini mencakup kesiapan aspek sarana, prasarana, hingga personel di lapangan demi menjamin kelancaran transportasi masyarakat selama momen libur panjang tersebut.

Pewarta: Ricky Prayoga
Editor: Kelik Dewanto
Copyright © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |