Bojan Hodak puas dengan lini pertahan Persib Bandung

3 hours ago 1

Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengatakan dirinya sangat puas dengan ketangguhan lini pertahanan timnya setelah melewati paruh pertama BRI Super League 2025/2026.

Dikutip dari laman resmi klub, Kamis, Bojan menjelaskan aspek penting bagi Persib Bandung untuk memiliki pertahanan baik yang dan sangat minim kebobolan.

"Jika melihat hasil dan klasemen, tentu yang paling penting adalah pertahanan berjalan dengan baik. Jadi sejauh ini pertahanan kami yang terbaik di liga, tentu saja ini adalah kunci (keberhasilan)," jelas Bojan.

Persib Bandung menjadi tim yang paling minim kebobolan sepanjang putaran pertama Super League 2025/2026 karena baru kebobolan 11 gol setelah melalui 17 pertandingan.

Selanjutnya lini pertahanan sangat tangguh ketika Persib Bandung bermain sebagai tuan rumah karena ketika berlaga di kandang, skuad asuhan Bojan Hodak baru kebobolan satu gol dari delapan laga yang sudah dilalui.

Baca juga: Persib juara paruh musim setelah taklukkan Persija 1-0

Catatan ini membuat Persib Bandung mengungguli Persija Jakarta dan Persita Tangerang yang sama-sama kebobolan 14 gol, lalu Borneo FC serta Persebaya Surabaya yang kebobolan 16 kali.

Lini pertahanan tangguh yang dimiliki Persib Bandung tapi tidak dibarengi dengan tajamnya lini depan mereka karena menjadi tim paling sedikit mencetak gol pada posisi empat besar.

Persib Bandung baru mencetak 27 gol dari 17 pertandingan, kalah produktif dari Malut United yang mencetak 33 gol, Persija Jakarta (32 gol) dan Borneo FC (31 gol).

Bojan mengatakan tentu dirinya akan melakukan evaluasi untuk lini depannya, namun ia tidak risau menghadapi kendala tersebut dan terus mempersiapkan diri jelang bergulirnya putaran kedua.

"Karena serangan bisa memenangkan pertandingan. Tapi pertahanan juga bisa memenangkan gelar juara," tegas Bojan.

Baca juga: Bojan tak terlalu pikirkan predikat juara paruh musim Persib Bandung

Pewarta: Aldi Sultan
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |