Jakarta (ANTARA) - Presiden RI Prabowo Subianto memanggil kelompok pemuda peduli lingkungan, Pandawara Group, ke Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa, untuk salah satunya membahas isu lingkungan dan sampah.
Pandawara yang terdiri dari lima pemuda itu tiba di Istana dengan mengenakan kemeja hitam.
"Soal isu lingkungan sampah, khususnya membicarakan isu persoalan sampah," kata salah satu anggota Pandawara Group, Gilang Rahma sebelum bertemu dengan Presiden Prabowo di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa.
Baca juga: Apresiasi aksi bersih, KLH ingatkan selesaikan sampah mulai dari hulu
Gilang berharap pertemuannya dengan Presiden Prabowo dapat menghasilkan kerja sama hingga inovasi dalam mewujudkan kemajuan lingkungan yang bersih di Indonesia.
"Semoga hasil dari pertemuan ini, kita bisa lebih bersinergi dan bisa membuat inovasi yang keren lah untuk kemajuan lingkungan di Indonesia," katanya.
Adapun aksi dari Pandawara Group dalam membersihkan lingkungan tercemar sampah mendapat sorotan dan apresiasi dari berbagai kalangan.
Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Bandung dan Pemprov Jawa Barat menggandeng Pandawara untuk membersihkan sampah di Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum.
Baca juga: Pemerintah targetkan pengelolaan sampah 100 persen pada 2029
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Pandawara merupakan kelompok penggerak dan pemengaruh yang berfokus pada permasalahan sampah dan kebersihan lingkungan.
Kelompok berisikan lima orang pemuda dari Kopo, Bandung, tersebut mempunyai tujuan besar yakni ingin mengajak semua pemuda di Indonesia untuk peduli terhadap lingkungan dengan aksi nyata.
Pewarta: Mentari Dwi Gayati
Editor: Rangga Pandu Asmara Jingga
Copyright © ANTARA 2025