Politik kemarin, Prabowo ratas STEM hingga Purbaya menarik perhatian

1 week ago 8
"Saya belum tahu itu. Itu yang tahu itu hanya Bapak Presiden. Ya, kita sesama bis kota jangan saling mendahului, ya,"

Jakarta (ANTARA) - Berbagai peristiwa politik kemarin yang menjadi sorotan, di antaranya Presiden RI Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas berkaitan dengan Science, Technology, Engineering, dan Mathematics (STEM), analis ungkap anggota kabinet Presiden Prabowo Subianto yang kerap menjadi perbincangan publik, yakni Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa dan Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya.

Berikut rangkuman ANTARA untuk berita politik kemarin yang menarik untuk kembali dibaca:

Presiden Prabowo gelar ratas STEM di kediaman Kertanegara

Presiden RI Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas bersama sejumlah anggota Kabinet Merah Putih, Minggu, berkaitan dengan Science, Technology, Engineering, dan Mathematics (STEM).

Berdasarkan informasi Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) di Jakarta, rapat terbatas (ratas) dijadwalkan berlangsung pada sore hari di kediaman pribadi Presiden Prabowo kawasan Kertanegara, Jakarta Selatan.

Baca selengkapnya di sini.

Bahlil tanggapi isu menteri yang tiga kali ditegur Presiden Prabowo

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia menanggapi isu salah satu menteri Kabinet Merah Putih yang mendapat teguran sebanyak tiga kali oleh Presiden Prabowo Subianto.

Pernyataan Bahlil tersebut menanggapi pidato Presiden Prabowo yang mengungkapkan bahwa dirinya akan memberi tiga kali peringatan kepada para menteri yang melakukan kesalahan sebelum akhirnya menteri tersebut diganti atau "reshuffle".

"Saya belum tahu itu. Itu yang tahu itu hanya Bapak Presiden. Ya, kita sesama bis kota jangan saling mendahului, ya," kata Bahlil seraya berkelakar saat memberikan keterangan usai menghadiri rapat terbatas di Kediaman Presiden di kawasan Kertanegara, Jakarta, Minggu.

Baca selengkapnya di sini.

Survei: 71,4 persen puas terhadap kinerja Wapres Gibran

Hasil survei Poltracking Indonesia mencatat sebanyak 71,4 persen masyarakat yang menjadi responden mengaku puas terhadap kinerja Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka dalam 1 tahun terakhir.

“Tingkat kepuasan kepada kinerja Wapres Gibran 71,4 persen, gabungan antara sangat puas dan cukup puas,” ucap Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia Hanta Yuda Rasyid dalam rilis survei secara daring diikuti dari Jakarta, Minggu.

Dia menjelaskan mayoritas responden merasa puas dengan kinerja Gibran karena sosoknya yang berjiwa muda dan dianggap membawa perubahan positif. “19,4 persen menyatakannya,” ucap dia.

Baca selengkapnya di sini.

Komisi X DPR ingatkan kampus harus jadi ruang aman dari perundungan

Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian mengingatkan bahwa kampus harus menjadi ruang aman bagi seluruh civitas academica, khususnya mahasiswa, untuk tumbuh dan berkembang secara bebas tanpa rasa takut ataupun tertekan akibat perundungan.

Hetifah menyampaikan pernyataan tersebut dalam keterangan diterima di Jakarta, Minggu, merespons kejadian meninggalnya mahasiswa Universitas Udayana, Timothy Anugerah Saputra (22), yang diduga menjadi korban perundungan di lingkungan kampus.

“Kampus adalah tempat belajar, bukan tempat untuk menekan, mempermalukan, atau menyingkirkan seseorang. Kita harus memastikan bahwa setiap mahasiswa merasa aman dan dihargai. Kasus seperti ini tidak boleh terulang lagi,” kata Hetifah.

Baca selengkapnya di sini.

Analis: Purbaya dan Teddy jadi figur yang menarik perhatian publik

Analis komunikasi politik Hendri Satrio menyoroti dua anggota kabinet Presiden Prabowo Subianto yang menurutnya kerap menjadi perbincangan publik, yakni Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa dan Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya.

"Memang ada dua anggota kabinet Prabowo yang menarik perhatian publik, yaitu Teddy dan Purbaya," ujar Hensa sapaan akrabnya dalam keterangan di Jakarta, Minggu.

Ia mengamati Purbaya menjadi sorotan karena gaya komunikasinya yang lugas serta langkah cepatnya dalam menangani isu-isu keuangan sejak menjabat sebagai Menteri Keuangan. Pernyataan dan kinerjanya kerap memicu diskusi di kalangan masyarakat.

Baca selengkapnya di sini.​​​​​​​

Pewarta: Bagus Ahmad Rizaldi
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |