Pengamatan meteorologi China mulai gunakan satelit komersial

3 months ago 39
Konstelasi meteorologi Tianmu-1 yang terdiri dari 23 satelit dan seri Yunyao-1 yang terdiri dari 12 satelit mulai menyediakan data kepada CMA pada 30 Desember 2024 dan hasil uji coba awal mengonfirmasi bahwa kelompok satelit tersebut memberikan kontr

Beijing (ANTARA) - Dua kelompok satelit kecil komersial telah memasuki sistem pengamatan cuaca Administrasi Meteorologi China (China Meteorological Administration/CMA) yang menandai penggunaan data satelit kecil komersial pada layanan cuaca untuk pertama kali.

Konstelasi meteorologi Tianmu-1 yang terdiri dari 23 satelit dan seri Yunyao-1 yang terdiri dari 12 satelit mulai menyediakan data kepada CMA pada 30 Desember 2024 dan hasil uji coba awal mengonfirmasi bahwa kelompok satelit tersebut memberikan kontribusi pada sistem prakiraan cuaca CMA, menurut CMA pada Kamis (2/1).

Saat ini, konstelasi Tianmu-1 memasok sekitar 30.000 produk profil okultasi setiap hari, sementara satelit Yunyao-1 memasok sekitar 15.000 profil.

Produk-produk profil okultasi diproses melalui platform awan mahadata (big data cloud) meteorologi CMA, yakni Tianqing. Produk profil itu kemudian digunakan dalam berbagai modul operasional, termasuk pengamatan dan prakiraan, prediksi numerik, pemantauan topan global, dan prakiraan jangka pendek untuk fenomena cuaca konvektif yang parah seperti hujan es atau petir. Produk-produk profil tersebut juga mendukung dalam penelitian perubahan iklim.

Tianmu-1 merupakan konstelasi domestik pertama yang kompatibel dengan sistem navigasi global utama, termasuk BeiDou dan GPS. Konstelasi ini memberikan tingkat presisi dan resolusi vertikal yang tinggi, dan tidak memerlukan kalibrasi, sehingga menyediakan kemampuan pengamatan yang komprehensif untuk lingkungan laut, atmosfer, dan ionosfer setiap saat, menurut Presiden Aerospace Tianmu (Chongqing) Satellite Technology Co, Ltd Guo Xiaoyu.

Direktur Departemen Observasi Terpadu CMA Fang Xiang mengatakan bahwa data dari satelit kecil komersial dapat memainkan peran yang penting dalam prakiraan cuaca, dan bahwa pengembangan satelit-satelit ini perlu didorong.

Para operator Tianmu-1 dan Yunyao-1 bertanggung jawab untuk menyediakan informasi satelit, muatan, dan produk kepada CMA, serta pembaruan terkait informasi tersebut.

Mereka akan memastikan transmisi produk-produk data satelit tepat waktu, menyediakan instruksi penggunaan, melaporkan status operasional satelit di orbit, dan menjamin stabilitas serta keakuratan data, kata CMA.

Pewarta: Xinhua
Editor: Indra Arief Pribadi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |