Hukum sepekan, kecelakaan Purworejo hingga 36 haji ilegal digagalkan

4 hours ago 2

Jakarta (ANTARA) - Berbagai peristiwa hukum sepekan, dari 5 - 11 Mei 2025, yang menjadi sorotan, di antaranya 11 orang tewas dalam kecelakaan truk dan minibus di Purworejo, Jawa Tengah, hingga polisi kembali menggagalkan keberangkatan 36 calon jemaah haji nonprosedural/ilegal ke Tanah Suci melalui Bandara Soekarno-Hatta.

Berikut rangkuman ANTARA untuk berita hukum sepekan yang menarik untuk kembali dibaca:

1. Sebelas tewas dalam kecelakaan di jalan penghubung Purworejo-Magelang

Sebanyak 11 orang tewas dalam kecelakaan antara truk tronton dengan minibus di Jalan Raya Purworejo-Magelang, Desa Kalijambe, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Rabu.

Kapolres Purworejo AKBP Andry Agustiano membenarkan peristiwa nahas yang terjadi di jalan dengan kontur menurun tersebut

AKBP Andry menjelaskan bahwa peristiwa bermula ketika truk bernomor B-9970-BYZ melaju dari arah utara ke selatan. Truk berusaha mendahului minibus yang melaju di jalan menurun tersebut.

Baca selengkapnya di sini.

2. Satu pelajar SMA tewas usai tertabrak mobil di Jalan Anggrek Bandung

Satu orang pelajar SMA tewas dalam kecelakaan lalu lintas yang melibatkan lima kendaraan di Jalan Anggrek, Kota Bandung sekitar pukul 15.00 WIB.

Anggota Unit Gakkum Satuan Lalu Lintas Polrestabes Bandung Aiptu Nandy Suhendi, mengatakan kecelakaan bermula saat sebuah mobil Nissan berwarna hitam menabrak sepeda motor dari arah belakang hingga menyeret korban sejauh 80 meter.

“Mobil Nissan ini awalnya menabrak sepeda motor hingga terseret, lalu menabrak dua mobil, kemudian terakhir menabrak mobil pikap,” kata Nandy di Bandung, Selasa.

Baca selengkapnya di sini.

3. Kecelakaan maut bus ALS di Padang Panjang, Kapolda: 12 orang tewas

Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta mengatakan sebanyak 12 orang tewas dan 23 orang mengalami luka-luka akibat kecelakaan maut bus ALS yang terjadi di Padang Panjang, Selasa.

"Data sementara korban meninggal dunia ada 12 orang. Sebanyak 23 orang lainnya mengalami luka-luka," katanya di Padang Panjang, Selasa.

Dia mengatakan pihaknya masih menyelidiki penyebab kecelakaan yang merenggut banyak nyawa ini.

Baca selengkapnya di sini.

4. Kejagung tetapkan tiga tersangka korupsi proyek satelit di Kemhan

Jaksa Agung Bidang Tindak Pidana Militer (Jampidmil) Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan tiga tersangka dalam perkara dugaan korupsi koneksitas dalam proyek pengadaan satelit slot orbit 123 derajat Bujur Timur di Kementerian Pertahanan tahun 2012–2021.

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung Harli Siregar dalam keterangannya di Jakarta, Rabu, mengatakan bahwa tersangka pertama adalah seorang purnawirawan TNI berinisial L.

“Laksamana Muda TNI (Purn) L selaku Kepala Badan Sarana Pertahanan Kementerian Pertahanan dan selaku pejabat pembuat komitmen (PPK),” katanya.

Baca selengkapnya di sini.

5. Polisi Bandara Soetta kembali menggagalkan 36 calon haji nonprosedural

Kepolisian Resor Kota (Polresta) Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Polda Metro Jaya kembali berhasil menggagalkan keberangkatan 36 calon jemaah haji nonprosedural/ilegal ke Tanah Suci melalui Bandara Soetta.

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bandara Soekarno Hatta Komisaris Polisi Yandri Mono di Tangerang, Rabu mengatakan bahwa saat ini polisi telah melakukan pemeriksaan terhadap penyelenggara keberangkatan haji ilegal yang membawa puluhan korbannya tersebut.

"Modusnya pelaku sama, menggunakan penerbangan transit," ucap Yandri.

Baca selengkapnya di sini.​​​​​​​

Pewarta: Bagus Ahmad Rizaldi
Editor: Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |