Jakarta (ANTARA) - Bek Manchester United (MU) Harry Maguire mengatakan bahwa gelar Liga Europa tidak akan menutup fakta bahwa timnya menjalani musim yang buruk, namun setidaknya Setan Merah bisa mendapat 'bonus' tiket kualifikasi Liga Champions musim depan.
"(Memenangi Liga Europa) amatlah penting. Tidak perlu diragukan bahwa sebagai pemain, musim ini tetaplah mengecewakan sekalipun kami memenangi Liga Europa, tetapi meraih gelar tersebut akan menjadi bonus besar," ujar Maguire seperti dikutip BBC pada Kamis.
MU sedang menjalani musim terburuk mereka sepanjang sejarah Premier League. Hingga pekan ke-32, mereka menempati urutan 14 klasemen dengan 38 poin. Meski, hampir dipastikan takkan terdegradasi, peluang mereka untuk finis di zona Eropa sangat kecil dengan 6 matchday tersisa.
Baca juga: Musim Joshua Zirkzee di MU resmi berakhir karena cedera
Di kompetisi Carabao Cup dan Piala FA, mereka juga sudah tersingkir. Liga Europa menjadi satu-satunya kompetisi yang masih memberi peluang untuk meraih gelar.
Mereka sudah melaju ke delapan besar dan bermain imbang 2-2 melawan Lyon pada leg pertama di Prancis. Leg kedua akan digelar di Old Trafford pada Jumat (18/4) pukul 02.00 WIB.
Jelang duel krusial itu, Maguire kembali menekankan pentingnya meraih gelar Liga Europa musim ini, sebab itu juara Liga Europa berhak tampil di Liga Champions musim berikutnya.
"Bermain untuk MU dituntut untuk meraih trofi dan memenangi Liga Europa akan terasa spesial. Itu juga memberi kami akses ke Liga Champions musim depan, sesuatu yang jelas tak bisa kami capai lewat klasemen Premier League, mengingat hasil-hasil kami tak cukup bagus," ucap Maguire.
Di laga leg kedua ini, skuad asuhan Ruben Amorim tidak akan diperkuat oleh Amad Diallo (cedera pergelangan kaki), Matthijs de Ligt (cedera kaki), Johnny Evans (cedera otot), Lisandro Martínez (cedera lutut), dan Joshua Zirkzee (hamstring)
.
Baca juga: Ruben Amorim konfirmasi Andre Onana akan jadi kiper MU kontra Lyon
Baca juga: Dua pemain veteran tinggalkan Manchester United akhir musim ini
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2025