Catherine Laga'aia perankan Moana untuk versi live action

3 hours ago 2

Jakarta (ANTARA) - Disney melalui trailer pertama yang dirilis pada Senin (17/11) mengumumkan bahwa Catherine Laga'aia akan menjadi karakter utama dalam live action dari animasi "Moana".

"Saya sangat senang bisa memerankan karakter ini karena Moana adalah salah satu favorit saya,” kata Laga’aia mengutip siaran Variety.

Perempuan berusia 17 tahun itu bercerita bahwa sang kakek berasal dari Fa‘aala, Palauli, di Savai‘i, sementara neneknya berasal dari Leulumoega Tuai di pulau utama ‘Upolu di Samoa.

Baca juga: Daftar nominasi Golden Globes 2025, "Wicked" sampai" Moana 2"

Ia merasa terhormat mendapat kesempatan untuk merayakan Samoa dan seluruh masyarakat Kepulauan Pasifik, serta mewakili gadis-gadis muda yang mirip dengannya.

Kemudian Dwayne Johnson akan tetap berperan sebagai Maui, seorang dewa setengah perkasa yang membantu remaja petualang tersebut dalam upaya menyelamatkan pulau dan penduduknya seperti animasi aslinya yang tayang tahun 2016.

Sementara Moana seharusnya diperankan oleh Auli’i Cravalho.

Baca juga: Film "Moana 2" raih pendapatan Rp443 miliar di Hari Thanksgiving

Karakter lain yang diketahui turut berperan adalah John Tui akan memerankan ayah Moana, Chief Tui, sementara Frankie Adams akan memerankan ibu Moana, Sina dan Rena Owen juga berperan sebagai Nenek Tala.

Pertama kali diumumkan dalam rapat pemegang saham pada bulan April 2023, film live-action "Moana" menandai perubahan paling drastis antara perilisan asli film animasi Disney dan pembuatan ulang film live-action: "Moana" yang asli baru akan berusia 10 tahun ketika versi live-action-nya tayang di bioskop pada tanggal 10 Juli 2026.

Baca juga: "Moana 2" tayang di bioskop Indonesia mulai akhir November

Film animasi pertama "Moana" disutradarai oleh John Musker dan Ron Clements, dengan naskah dari Jared Bush dan musik dari Mark Mancina, Lin-Manuel Miranda, dan Opetaia Foaʻi.

Bush kembali ke film live-action "Moana" sebagai penulis skenario bersama Dana Ledoux Miller, dengan sutradara Thomas Kail. Johnson, Dany Garcia, Hiram Garcia, dan Beau Flynn akan menjadi produser. Mark Mancina kembali untuk mengaransemen musik film, sementara Miranda akan menjadi produser.

Baca juga: Lyodra dan Disney berkolaborasi untuk soundtrack film "Moana 2"

Baca juga: "Moana" akan dibuat ulang dalam versi "live-action"

Penerjemah: Hreeloita Dharma Shanti
Editor: Siti Zulaikha
Copyright © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

Read Entire Article
Rakyat news | | | |