Kalteng fokuskan sekolah & kuliah gratis bagi masyarakat kurang mampu

4 days ago 7

Palangka Raya (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) pacu kualitas dan pemerataan pendidikan dengan Program Sekolah dan Kuliah Gratis yang memfokuskan bantuan pendidikan bagi masyarakat dari keluarga kurang mampu sebagai bentuk penguatan prinsip keadilan sosial.

"Pendidikan adalah hak setiap anak. Dengan penyesuaian ini, kami ingin memastikan mereka yang benar-benar membutuhkan tidak tertinggal," kata Gubernur Kalteng Agustiar Sabran di Palangka Raya, Rabu.

Program Sekolah Gratis kini diprioritaskan bagi siswa SMA/SMK/SKH yang berasal dari latar belakang ekonomi lemah dan berdomisili di wilayah pedalaman Kalimantan Tengah.

Langkah ini diambil agar manfaat program benar-benar dirasakan mereka yang sangat membutuhkan, sekaligus menghindari ketimpangan dalam distribusi bantuan pendidikan.

Sedangkan Program Kuliah Gratis ditujukan bagi 10.000 mahasiswa Kalimantan Tengah yang menempuh pendidikan di 32 perguruan tinggi negeri dan swasta di dalam provinsi.

Program ini menjadi upaya nyata pemprov dalam membuka akses pendidikan tinggi yang lebih luas bagi generasi muda Kalimantan Tengah.

"Prioritas kami adalah menciptakan pemerataan akses pendidikan hingga ke pelosok," ujarnya.

Tak hanya memberikan pembebasan biaya pendidikan, Pemprov Kalteng juga secara aktif mendukung peningkatan mutu pendidikan melalui penguatan sarana prasarana.

Beberapa hal telah dilakukan pemerintah, di antaranya menyalurkan ratusan unit TV interaktif dan papan tulis interaktif untuk sekolah di seluruh wilayah provinsi.

Fasilitas ini diharap menunjang pembelajaran berbasis digital dan interaktif, khususnya di sekolah-sekolah yang tengah beradaptasi dengan transformasi teknologi pendidikan.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pendidikan Kalimantan Tengah Muhammad Reza Prabowo menyampaikan, kebijakan ini merupakan bentuk konsistensi pemprov dalam memperkuat sektor pendidikan.

"Kita ingin program ini berdampak nyata. Oleh karena itu, seluruh kebijakan dan bantuan diarahkan untuk menjawab kebutuhan riil di lapangan, mulai dari pembiayaan pendidikan hingga fasilitas penunjang yang memadai," katanya.

Pewarta: Muhammad Arif Hidayat
Editor: Indra Gultom
Copyright © ANTARA 2025

Read Entire Article
Rakyat news | | | |